menu

Selamat Datang Di Blog Yoga Agusti, Silahkan Membaca

Selasa, 29 Oktober 2013

SOFTSKILL: EBAY [TUGAS 2]


Apa sebenarnya eBay itu? Yang jelas ebay sendiri adalah toko, toko online tepatnya. Mari kita bahas bersama mengenai ebay ini.

Sejarah Singkat eBay

eBay  adalah pasar online dunia. Tempat bagi pembeli dan penjual berhimpun dan berdagang apa saja. Dengan daftar barang sebanyak 103,6 juta di seluruh dunia dan penambahan daftar barang sebanyak 6,1 juta yang dilakukan setiap hari, eBay menawarkan kesempatan yang tidak terhingga bagi semua orang untuk membeli dan menjual di seluruh dunia. eBay diawali sebagai tempat untuk berdagang barang koleksi dan barang yang sulit ditemukan. Sejak itu, eBay telah berkembang menjadi ajang pasar tempat kita dapat menemukan segala sesuatu, dari ponsel, pakaian, barang koleksi dan mobil bahkan mie instant.
Markas eBay tepatnya terletak 2145 Hamilton Avenue San Jose, California 95125, didirikan oleh seorang programmer komputer yang bernama Pierre Omidyar pada tahun 1995. Perusahan ini mulai lounching debutnya tahun 1998 dan sekarang merupakan toko online terbesar, mangsa pasarnya pun sangat luas, pastinya lebih dari 39 negara.
Kelebihannya terletak di ebay store dimana konsumen atau pengunjung dapat langsung memesan tanpa harus melakukan proses bidding karena barang yang tersedia selalu ready stock. Dan satu lagi di ebay store kita tidak bisa tawar-menawar karena semua barang disana merupakan harga mati alias harga pas. Ini menyebabkan selama bertahun-tahun situs ebay.com menjadi barometer harga yang memberikan pandangan tentang apa yang menjadi objek keinginan setiap konsumen di seluruh dunia.
Menurut sepengetahuan kami, disitus eBay.com selain membeli kita pun dapat juga menjual barang atau sebagai seorang seller, caranya kita harus menjadi anggota eBay terdahulu dan mendapatkan account eBay. Setelah itu barulah kita mengisi Form yang telah disediakan, pembuatan accountnya gratis.
Tidak hanya tempat berbelanja saja, disana juga menyediakan fasilitas untuk komunitas yang artinya kita dapat mencari teman, bertukar informasi baik itu mengenai bisnis atau pun lainnya.

Cara Kerja eBay

Kita tidak perlu mendaftar untuk melihat barang yang tersedia di eBay, tetapi kita harus mendaftar jika ingin membeli atau menjual. Di manapun kita mendaftar, apakah pada eBay.com, atau situs internasional lainnya - ID Pengguna eBay berfungsi pada setiap situs eBay. Beginilah cara kerjanya:

Kenapa Harus eBay?

Bayangkan eBay adalah pasar yang menjajakan barang bernilai lebih dari US $1.840 yang diperdagangkan setiap detik, dan kita dapat menjangkau 241 juta pembeli di seluruh dunia. Jika ada 1,3 juta penjual di seluruh dunia dapat memperoleh penghasilan untuk biaya hidup dari menjual di eBay, kita pun pasti juga bisa. (Sumber: AC Nielsen International Research, Juni 2006)
Apa pun yang ingin dilakukan, memulai bisnis online baru, meluaskan bisnis, atau eksportir yang sedang mencari untuk menjual barang melalui saluran lain, eBay menawarkan:
  • Arena perdagangan untuk penjual baru maupun yang berpengalaman
  • Rintangan entri yang rendah dan biaya memulai yang minimal
  • Akses mudah ke 38 pasar internasional dengan biaya operasi yang kecil

Memulai Berdagang Di Ebay

Sebelum memulai berdagang di eBay, ada beberapa instrument pendukung yang akan mendukung kelancaran berbisnis di eBay, sebagai berikut:
  • Account paypal yang sudah di verifikasi, baik menggunakan vcc ataupun menggunakan credit card pribadi
  • Tentu saja mendaftar account ebay dengan alamat lengkap asli dan akurat
  • eBay Selling Manager
  • Turbolister, Auctiva, dan template untuk melisting barang jualan
  • Sniper bid
  • eBay selling calculator
  • Auto response email, autoreply etc.
  • Account bank di Indonesia untuk widthdraw uang dari paypal
  • Cari feedback dan track record yang baik
  • Google translate, untuk yang bahasa Inggrisnya kurang
  • Currrency converter 

Kekuatan

  • Siapapun dapat berdagang di eBay, di manapun, kapan saja
  • Mulailah segera menjual setelah proses pendaftaran yang mudah
  • Tidak ada biaya keanggotaan di muka atau yang tersembunyi
  • Sumber daya seperti Pusat Keamanan, Program sistem Umpan-balik dan Perlindungan Pembeli dari eBay dan PayPal  mengurangi risiko kecurangan online dan meningkatkan kepercayaan di antara para pembeli dan penjual 

Referensi


Kelompok 4IA22

  • Achiel Amirudin (50410062)
  • Adhitya Permana Putra (50410139)
  • Andika Prasetya (50410709)
  • Henry Manggala Putra (53410244)
  • Hoki Kurnia (53410326)
  • Sahidina Ali (56410329)
  • Yoga Agusti (58410637)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar